Harga iPhone 5 telah dijual di Amerika Serikat mulai dari USD 199 untuk memori 16GB, USD 299 bagi 32 GB dan memori 64 GB dengan harga USD 399 dengan kontrak operator selama 2 tahun. Walaupun produk ini dijual pertama kali di Amerika, namun pasar utamanya tetaplah Asia sebagai pangsa pasar handphone terbesar saat ini.
Summary Review dan Spesifikasi iPhone 5
iPhone 5 saat ini mempunyai layar lebih lebar yaitu 4 inch selain itu iphone 5 ini mempunyai bodi yang 18% lebih tipis dari generasi sebelumnya. Smartphone ini dibekali prosesor A6 yang dua kali lebih kencang dari pada generasi sebelumnya. Perbedaan iphone 5 dengan iphone 4s yang cukup mencolok adalah dock conector yang jauh lebih tipis serta mendukung jaringan 4G LTE.
iPhone 5 Review Spesifikasi
1. iPhone 5 Telah Menggunakan Os Terbaru Ios 62. Layar Lebih Lebar yaitu 4 inch dengan resolusi 1.136 x 640 pixel dan aspek rasio 16 x 9 serta kepadatan pixelnya adalah 326ppi (pixel per inch).
3. Bodi Super Slim
Inilah salah satu kelebihan iPhone 5. Dengan tebal hanya 7,6 mm dan berat 112 gram iPhone 5 di klaim sebagai smartphone tertipis saat ini. Ukuran ini 20% kebih ringan dan 18% lebih tipis dibandingkan iPhone 4S. Sedangkan material pembuatannya dari alumunium dan kaca.
Prosesor Baru A6
Prosesor A6 menjadi 'otak baru' di iPhone 5. Apple mengklaim bahwa prosesor A6 punya CPU dua kali lebih cepat dan kemampuan grafis dua kali lebih hebat dibandingkan prosesor A5. Sedangkan ukurannya lebih kecil 22%.
Prosesor ini juga diklaim membuat baterai iPhone 5 menjadi lebih awet ketimbang iPhone 4S. A6 dibuat dengan proses manufaktur 32mm dan berbasis desain dual core ARM Cortex A15.
Kamera 8 MP
iPhone 5 memakai kamera beresolusi 8 megapixel, sama seperti iPhone 4S. Namun beberapa kemampuan baru disertakan, seperti bisa menjepret foto panorama resolusi 28 megapixel.
Kamera iPhone 5 juga dinyatakan mampu menjepret foto dengan kualitas lebih baik dalam situasi minim cahaya. Soal pengambilan foto, kamera ini diklaim dapat menjepret 40% lebih cepat.
Adapun kamera depan iPhone 5 ditingkatkan kemampuannya. Sekarang, pengguna bisa melakukan panggilan video definisi tinggi 720 melalui layanan FaceTime.
Konektivitas 4G LTE
iPhone 5 juga telah mendukung koneksi jaringan internet 4G LTE guna bersaing dengan produk smartphone lainnya terutama Samsung yang juga telah terlebih dahulu mengeluarkan koneksi jaringan internet 4G LTE ini. Dengan LTE, pengguna bisa menikmati kecepatan download sampai ratusan Mbps. Tentunya tergantung layanan yang disediakan oleh operator telekomunikasi.
Namun sayangnya koneksi 4G LTE tidak didukung oleh jaringan telekomunikasi Indonesia, saat ini Indonesia hanya bisa mendapat kualitas sinyal 3G.
Baterai Lebih Awet
Apple mengklaim iPhone 5 lebih awet baterainya dan mampu bertahan 8 jam untuk berbicara dan mengakses web via jaringan 3G serta 10 jam di konektivitas WiFi
Itulah Review iPhone 5, smartphone terbaru dari Apple. Dengan warna hitam dan putih, iPhone 5 diperkirakan akan dijual di Indonesia dengan harga 6-9 jutaan (Nasib,..... Padahal di Amerika jika dirupiahkan nilai tukarnya hanyalah senilai 2 Juta Rupiah).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar