Selasa, 05 Februari 2013

[Innalillah] Tsunami 9 Meter Menerjang Kepulauan Solomon Pasca Gempa 8 SR

[Innalillah] Tsunami 9 Meter Menerjang Kepulauan Solomon Pasca Gempa 8 SR - GEMPA 8 SR yang mengguncang kepulauan Solomon di Pasifik Selatan telah menyebabkan munculnya tsunami setinggi 9 meter atau setara 3 kaki.

Demikian dilaporkan kantor berita Associated Press seperti dikutip Washington Post, Rabu, 6 Februari 2013.
 Diberitakan sebelumnya, Lembaga Survei Geologi Amerika Serikat USGS melaporkan, gempa melanda 81 kilometer di barat Lata pada kedalaman 5,8 kilometer.

Pusat gempa berada di dekat Lata di Provinsi Temotu, povinsi paling timur di kepulauan Solomon, sekitar 3 jam penerbangan dari ibukota, Honiara. Daerah ini memiliki penduduk sekitar 30.000 orang.

"Belum ada laporan kerusakan atau kecelakaan," kata Juru Bicara Perdana Menteri, Goerge Herming, seperti dikutip The New York Times, Rabu,  6 Februari 2013. "Kami berharap laporan akan datang dari otoritas yang bertanggung jawab…segera."

Peringatan tsunami berlaku untuk Solomon, Vanuatu, Nauru Papua Nugini, Tuvalu, Kaledonia Baru, Kosrae, Fiji, Kiribati, Wallis dan Futuna.

Peringatan tsunami berlaku untuk Samoa, Australia, Selandia Baru, dan Indonesia bagian timur. Setelah gempa pertama, tercatat beberapa kali gempa susulan dalam skala lebih kecil melanda kawasan itu.
| YAS | WASHINGTON POST | ASSOCIATED PRESS | ATJEH POS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar